Prayer and Worship Global
Pada 10 Juni 2021, IFGF Global kembali mengadakan Prayer & Worship melalui zoom. Prayer & worship ini dilakukan sebagai bentuk satu kesatuan gereja IFGF untuk berdoa dan menyembah, merendahkan diri di bawah kuasa Tuhan yang Maha Kuasa.Kegiatan ini dimulai dari jam 09.30 hingga 10:30 WIB. Ada sekitar 56 orang yang hadir dalam kegiatan ini. Jika dibandingkan dengan sebelumnya, jumlah yang hadir mengalami kenaikan dimana bertambah 35 orang dari doa di bulan april lalu dan penambahan peserta ini kebanyakan berasal dari Kota Kinabalu, Malaysia.
Kegiatan prayer & worship ini diawali dengan penyambutan (welcome) oleh Ps. Jacob Darwan yang berasal dari IFGF Makassar. Lalu dilanjutkan dengan testimoni oleh Ibu Adelina dari IFGF Amsterdam. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan worship (penyembahan) yang dipimpin oleh Ps. Dave Rustanto, gembala dari IFGF Yogyakarta. Dan kemudian kegiatan dilanjutkan dengan doa yang langsung dipimpin oleh Ps Maria Tamba dari IFGF Singapore yang juga merupakan Direktur dari IFGF Pray Global. Dalam kesempatan itu, Ps Maria juga membagikan firman Tuhan yang diambil dari ayat Roma 8:26-28.
Setelah membagikan firman Tuhan, kegiatan dilanjutkan dengan doa bersama dengan pembagian sebagai berikut:
- Ps. Maria (IFGF Singapore) : berdoa untuk pokok doa global
- Ps. Tommy (IFGF Cirebon) : berdoa untuk Region 1
- Wenny – (IFGF Semarang Harvest Hill) : berdoa untuk Region 2
- Gideon (IFGF Houston) : berdoa untuk Region 3
- Yoke (IFGF Semarang) : berdoa untuk Region 4
- Retno (IFGF Vancouver) : berdoa untuk Region 5
- Ps. Jacob (IFGF Makassar) : berdoa untuk Region 6
- Ps. Caleb (IFGF Tokyo) : berdoa untuk Region 8
Sebelum kegiatan prayer & worship ini berakhir, Ps Maria mengumumkan beberapa hal penting yaitu: World Conference online yang akan digelar pada 5 Agustus 2021, IFGF Conference online yang akan digelar pada 6-7 Agustus 2021 dan Prayer & Worship – IFGF Global : yang akan kembali dilaksanakan pada 12 Agustus (kegiatan ini dilakukan setiap bulan genap, kamis minggu kedua).
“Bangkitlah, menjadi teranglah, sebab terangmu datang, dan kemuliaan TUHAN terbit atasmu. Sebab sesungguhnya, kegelapan menutupi bumi, dan kekelaman menutupi bangsa-bangsa; tetapi terang TUHAN terbit atasmu, dan kemuliaan-Nya menjadi nyata atasmu.”
– Yesaya 60:1-2 –